Ibadah Sekaligus Wisata Religi ini dia 5 Masjid Terbesar di Indonesia

Gaya Hidup202 views

Masjid adalah sebuah bangunan yang memiliki fungsi sebagai salah satu tempat untuk peribadatan umat muslim. Indonesia sendiri merupakan negara dengan mayoritasnya yaitu umat muslim, maka dari itu di Indonesia ada banyak sekali masjid-masjid yang megah bisa kalian temui di tanah air.

Bahkan saat ini, masjid bukan hanya berfungsi untuk tempat beribadah bagi umat Islam saja. Tetapi saat ini sudah ada banyak sekali bangunan masjid yang mempunyai arsitektur megah serta di dalamnya terdapat sebuah jam digital masjid yang membuatnya semakin menarik, kalian juga bisa menjadikan masjid tersebut sebagai salah satu tempat untuk wisata religi.

Seperti contohnya beberapa masjid terbesar yang ada di Indonesia di bawah ini, selain sangat megah juga mempunyai sebuah desain bangunan yang cukup menarik untuk kalian kunjungi.

Masjid Raya Makassar

Rekomendasi kami yang pertama jatuh kepada Masjid Raya Makassar, bahkan masjid ini pun sudah menjadi sebuah masjid yang sangat besar urutan kedua yang ada di Sulawesi Selatan. Berdiri di atas tanah yang memiliki luas 13.912 meter persegi masjid ini dibangun sekitar tahun 1948 sampai 1949, mampu menampung jamaah sebanyak 60.000.

Bukan hanya halaman yang luas serta kemegahannya saja yang membuat masjid ini memiliki daya tariknya sendiri, tetapi ada sebuah Al-Qur’an raksasa yang mempunyai berat sekitar 584 kilogram dan memiliki ukuran 1m x 1,5 m.

Masjid Istiqlal Jakarta

Masjid ini mempunyai kapasitas yang bisa menampung para jamaah sebanyak 200.000, bukan hanya menjadi masjid terbesar yang ada di Indonesia. Tetapi masjid Istiqlal juga merupakan salah satu masjid yang terbesar di Asia Tenggara, dengan memiliki luas sekitar 95.000 m2. Pembangunan dari masjid ini sendiri digagas langsung oleh Ir. Soekarno Presiden Pertama Republik Indonesia, selesai di bangun sekitar tahun 1978 dan sampai saat ini bangunan ini masih menjadi salah satu masjid yang terbesar di Indonesia.

Nama ‘Istiqlal’ sendiri mempunyai artian ‘Kemerdekaan’ yang sangat cocok sekali dengan kemegahan dari masjid ini. Masjid terbesar di Indonesia ini menjadi sebuah lambang dari toleransi antar umat beragama karena lokasinya yang berseberangan dengan Gereja Katerdral.

Masjid Islamic Center Samarinda

Di kota Samarinda kalian akan menemukan sebuah bangunan masjid yang sekaligus menjadi salah satu pusat edukasi agama Islam dan juga tempat wisata religi. Mempunyai luas bangunan sekitar 43.500 m2 menjadikan masjid ini menjadi masjid terbesar serta paling megah yang ada di Indonesia. Bukan hanya itu saja, tetapi Masjid Islamic Center Samarinda ini juga bisa menampung jamaah sebanyak 40.000.

Masjid Nasional Al Akbar

Masjid Nasional Al Akbar ini sangat populer sekali dengan nama Masjid Agung Surabaya. Dengan mempunyai luas sekitar 18.000 m2, masjid yang megah ini di lengkapi dengan sebuah kubah yang berwarna kehijauan serta mampu untuk menampung 59.000 jamaah. Ketika kalian akan mengunjungi masjid ini kalian juga bisa untuk menaiki puncak dari menara yang ada di sana sambil menikmati sebuah panorama yang indah dari Kota Surabaya.

Masjid Kubah Mas Depok

Masjid terbesar di Indonesia ini terkenal dengan sebutannya Masjid Kubah Mas, yang mempunyai nama resmi yaitu Masjid Dian Al Mahri. Tetapi, karena kubahnya yang berwara keemasan menjadikan masjid ini lebih populer di sebut dengan Masjid Kubah Mas.

Bukan hanya desainnya saja yang menawan, tetapi masjid ini juga bisa menampung sebanyak 20.000 jamaah.