Pengertian Range dan Fungsi Range di Excel yang Harus di Ketahui

Gaya Hidup521 views

Perkembangan teknologi yang semakin maju dan berkembang membuat teknologi digital semakin canggih dengan segala kegunaanya, seperti sekarang ini sudah banyak yang namanya laptop dan juga komputer yang akan membantu orang-orang dalam melakukan pekerjaan atau tugas. Dengan adanya komputer dan laptop orang-orang bisa meringankan tugas atau pekerjaan yang sedang mereka kerjakan, dalam laptop atau komputer pasti sudah ada yang namanya Microsoft word dan juga excel yang bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan. Untuk kamu yang sering menggunakan excel untuk membuat data-data keuangan dan lainnya, maka sangat penting mempelajari semua yang terkait dengan Microsoft excel agar tidak keliru membedakan setiap fungsi yang ada di dalam excel tersebut.

Di dalam Microsoft excel ada berbagai tools dan lainnya, namun ada juga beberapa orang yang tidak mengetahui tentang range yang ada dalam excel. Range merupakan salah satu hal yang penting dalam excel, karena memiliki peran yang sangat penting dalam mengoperasikan excel. Yang dimaksud range adalah kumpulan atau gabungan dari beberapa sel yang ada dalam excel dan digunakan secara bersamaan untuk melakukan tujuan tertentu, dalam range ada yang beraturan dan ada juga yang selnya tidak berdekatan satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu sangat penting untuk mempelejari range jika ingin mengoperasikan Microsoft excel, jika range digunakan sebagai referensi satu formula atau lainnya, biasanya orang-orang akan memakai range yang beraturan.

Perbeedaan Sel dan Range

Mungkin bagi sebagian orang masih bingung dengan penjelasan mengenai sel dan juga range, ada juga orang yang menganggap keduanya memiliki fungsi yang sama. Namun pada dasarnya range dan sel memiliki arti yang berbeda dan juga kegunaan yang berbeda, sel hanya akan mencakup satu cell berserta koordinatnya saja, namun untuk range akan mencakup lebih dari satu cell beserta koordinatnya. Jadi untuk sel dan range sama-sama memiliki arti dan kegunaan yang berbeda di dalam excel, kamu jangan sampai keliru dalam mengartikan keduanya.

Fungsi Range

Dalam range memiliki beberapa kegunaan yang akan membantu kamu dalam mengoperasikan excel, dan tentunya kamu harus mengetahui tentang kegunaan tersebut.

Memformat

Yang pertama range berfungsi untuk memformat lebih dari satu sel dan dilakukan secara sekaligus, dengan adanya fungsi range ini akan membantu kamu dalam memformat setiap sel yang tidak dibutuhkan atau mungkin salah.

Mereferensikan

Selanjutnya range juga berfungsi untuk mereferensikan isi lebih dari satu sel dalam bentuk penulisannya, dengan adanya range kamu akan di mudahkan dalam melakukan penulisan dalam Microsoft excel, dan kamu bisa leluasa melakukan penulisan karena akan ditulisa secara langsung dan lebih dari satu sel saja.

Menghapus

Selain berfungsi untuk memformat dan mereferensikan sel lebih dari satu, range juga berfungsi untuk menghapus isi lebih dari satu sel jika kamu menginginkannya. Dengan range kamu bisa dengan mudah menghapus dan dibantu untuk menghapus isi yang tidak di butuhkan dalam excel.

Itulah sedikit penjelasan mengenai range dan fungsi yang ada dalam range itu sendiri, dalam mengoperasikan excel sangat penting untuk mengetahui kegunaan dari range yang ada di excel. Dengan adanya range di dalam excel akan memudahkan kamu dalam melakukan kegiatan excel yang sedang kamu lakukan, selain itu range akan sangat membantu dan sangat di butuhkan dalam pembuatan tugas atau pekerjaan yang berkaitan dengan excel.