Rekomendasi Printer Epson Terbaik untuk Kamu Coba

Teknologi44 views

Walau sudah berada dalam era paperless, printer masih tetap dibutuhkan dalam banyak hal. Termasuk mencetak dokumen dan gambar. Salah satu printer yang yang banyak diminati adalah printer Epson terbaik. Sudah sangat banyak ditemukan di pasaran Indonesia, tahukah Anda bahwa printer ini diproduksi oleh perusahaan elektronik asal Jepang. Tak hanya printer saja, ada banyak device yang diproduksi oleh perusahaan tersebut.

Berbicara tentang printer Epson, sekarang ini sudah sangat banyak variasi dari printer tersebut yang telah dihadirkan untuk masyarakat. Setiap dari printer tersebut memiliki fungsi utama dan kelebihannya masing-masing. Buat Anda yang ingin mencari tahu tentang printer Epson tersebut.

Memiliki fungsi utama untuk mencetak dokumen atau gambar, perlu diketahui bahwa printer juga memiliki fungsi lain. Salah satunya adalah foto copy. Nah, bagi Anda yang ingin membeli printer Epson terbaik, fitur multifungsi seperti ini juga penting Anda pertimbangkan. Agar ketika Anda membutuhkan fitur lainnya, Anda tak harus membeli printer lain pula.

Salah satu fitur yang paling banyak dibutuhkan adalah fitur wireless. Dimana device Anda tak perlu disambungkan dengan kabel lagi. Cukup dengan jaringan seperti wifi. Fitur ini sudah tersedia dibeberapa printer Epson terbaik, jadi Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan Anda. Biasanya hal ini akan sangat dibutuhkan di kantor ataupun tempat dimana terdapat banyak device yang akan menggunakan printer tersebut. Dengan begitu Anda tak perlu melakukan lepas pasang kabel ke setiap device yang akan menggunakannya. Inilah rekomendasi printer epson terbaik untuk kamu:

Printer Epson L1110

Dibandrol dengan harga yang terjangkau, printer Epson terbaik memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni. Memiliki Minimum Ink Droplet Volume sebanyak 3 pl dan maksimum resolusinya adalah 5760 x 1440 dpi (with Variable-Sized Droplet Technology). Ini adalah printer Epson versi eco tank dengan metode printernya adalah On-demand inkjet (Piezoelectric). Printer ini dapat mencetak dokumen atau gambar dengan berwarna ataupun tidak yaitu hitam putih. Printer ini memiliki bobot 2.7 kg dengan konektifitas printer Hi Speed USB 2.0.

Walau belum bisa melakukan pencetakan 2 side printing, printer Printer Epson L1110 ini pernah mendapatkan reddot reward pada tahun 2019. Selain itu printer ini juga sering disebut sebagai printer Epson pengganti seri L310. Sangat keren bukan? Dan tak ketinggalan juga, printer ini memiliki masa garansi 2 tahun / 30.000 lembar

Epson WF-100 Wi-Fi

Sedang mencari printer yang bisa dibawa kemana saja dan bisa digunakan ketika tidak ada sumber arus listrik, Anda bisa mempertimbangakan produk printer Epson terbaik yang satu ini. Printer ini merupakan salah satu printer cerdas dengan bobot 1.6 kg saja. Printer ini mengggunakan baterai sehingga bisa digunakan saat tidak ada arus listrik. Namun Anda perlu mengisi ulang baterai tersebut terlebih dahulu.

Memiliki ukuran 30,9 cm x 15,4 cm x 6,1 cm, printer Epson WF-100 ini memiliki konektifitas Hi-Speed USB 2.0, WiFi, WiFi direct. Berjenis ink jet, printer ini juga dilengkapi dengan fitur LCD panel. Perlu diketahui juga, printer ini bisa disambungkan ke 4 device sekaligus. Sangat keren, bukan?

Epson L360

Menjadi salah satu printer multifungsi yang dapat digunakan untuk mencetak dokumen, scan dan juga copy, Epson L360 ini merupakan salah satu printer yang memiliki kecepatan yang mumpuni yaitu Print Speed Mono sebesar 9.2 ipm dan Print Speed Color sebesar 4.5 ipm. Printer Epson terbaik yang satu ini adalah jenis printer ink jet yang memiliki ukuran 482 x 300 x 145 mm dengan bobot 4.4 kg. Masih menggunakan kabel manual, printer ini mendukung USB 2.0.

Printer dapat Anda Order di:

Harga KisaranBeli Sekarang di:
Rp. 2.308.000Shopee
Rp. 2.308.000Tokopedia
Rp. 2.308.000Lazada
Rp. 2.308.000Blibli